Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami

Bekas jerawat di wajah sering menimbulkan rasa tidak percaya diri karena mengganggu penampilan. Tak hanya kaum wanita saja, pria pun mengalami ketidaknyamanan saat harus berurusan dengan bekas jerawat. Namun bukan berarti hal tersebut tidak dapat diatasi. Berikut cara menghilangkan bekas jerawat secara alami dari Ahli Gizi Youzit yang langsung bisa kamu coba di rumah.

Mengapa Bisa Muncul Bekas Jerawat?

Menurut jurnal Turk Dermatoloji Dergisi (Vol. 6, Issue 4) yang disusun S. M. Wasitaatmadja dan diterbitkan oleh Badan Penerbit FKUI di tahun 2018, hiperpigmentasi pasca acne/inflamasi merupakan kondisi muncul bercak atau menggelapnya beberapa area di kulit yang disebabkan oleh produksi pigmen melanin yang berlebihan setelah terjadi peradangan atau luka. 


Ingin Bekas Jerawat Memudar? Ini 4 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dari Ahli Gizi

Sebelum melakukan berbagai perawatan dari luar di klinik kecantikan, ada baiknya kamu mencoba cara menghilangkan bekas jerawat secara alami. Tak hanya mudah dilakukan, rutinitas perawatan wajah untuk menghilangkan bekas jerawat dengan menggunakan bahan alami juga jauh lebih aman tanpa efek samping, mudah, dan membuat tubuh jauh lebih sehat.

Berikut cara menghilangkan bekas jerawat secara alami yang dianjurkan oleh Ahli Gizi Youvit:

 

Rutin mengaplikasikan sunscreen 

Penggunaan sunscreen atau tabir surya merupakan faktor yang penting dalam memperbaiki sebagian besar penyebab hiperpigmentasi. Hal ini dikarenakan paparan oleh sinar matahari yang berlebihan dapat menyebabkan peningkatan produksi melanin. Menurut S. M. Wasitaatmadja di dalam jurnalnya, kulit yang lebih gelap butuh lebih banyak perlindungan karena lebih sulit untuk memperbaiki hiperpigmentasinya.
Gunakan sunscreen dengan kandungan minimal 30 SPF kurang lebih 15 menit sebelum beraktivitas di luar ruangan, karena bahan aktif yang terkandung di dalam sunscreen membutuhkan waktu untuk diaktivasi pada kulit penggunanya. Kamu juga bisa menggunakan pelindung seperti topi saat beraktivitas di luar.
Baca juga: Berapa Lama Waktu Berjemur yang Tepat Sesuai Tipe Kulitmu

 

Menggunakan aloe vera 

Aloe vera atau lidah buaya terbukti memiliki berbagai manfaat bagi kulit sebagai pelembab hingga membantu dalam penyembuhan luka. Menurut jurnal Planta Medica (2012) dan International Journal of Cosmetic Science (2008), aloe vera mengandung zat aloin dan aloesin yang diketahui dapat mengurangi hiperpigmentasi dengan cara menghancurkan sel melanin yang berlebih dan juga mencegah produksi melanin lebih lanjut di kulit.
Baca juga: Ogah Jerawatan? Ini dia Vitamin untuk Kesehatan Kulit Wajah!

 

Konsumsi makanan atau suplemen yang mengandung antioksidan 

Mengonsumsi makanan yang mengandung antioksidan seperti vitamin C, Vitamin E, vitamin A, dan lain-lain dapat membantu proses pemudaran bekas jerawat. Berbagai jurnal medis telah menerbitkan hasil penelitian mengenai berbagai manfaat antioksidan yang terkandung dalam bermacam-macam vitamin. Vitamin A dan vitamin E dapat menangkal radikal bebas dan zat anti inflamasi yang dapat membantu regenerasi sel. Vitamin C memiliki peran yang penting dalam menghambat sintesis melanin dengan menekan aktivitas enzim tirosinase sebagai katalis dalam proses produksi melanin.
Baca juga: ​​Cara Bikin Wajah Glowing Alami dengan Makanan Sehat

 

Membuat masker madu

Madu tak hanya mampu menghilangkan bekas jerawat secara alami, tetapi juga mempercepat penyembuhan luka, mengangkat sel kulit mati, dan mengurangi potensi pembentukan jaringan parut pada luka.

Untuk menghilangkan bekas jerawat secara alami, oleskan madu pada bekas jerawat setiap hari atau gunakan madu murni sebagai masker wajah. Diamkan selama beberapa menit, dan bilas dengan air bersih.

Baca juga: DIY 4 Masker Wajah Alami untuk Kecantikan, Bikinnya Gampang, Lho!

 

Meski sudah mengetahui cara menghilangkan bekas jerawat dengan bahan alami, namun perlu disadari bahwa hal ini membutuhkan waktu yang tidak sebentar dan ada baiknya mencegah daripada mengobati. Jadi, selain melakukan berbagai cara menghilangkan bekas wajah di atas secara konsisten, jaga juga kesehatan kulit wajah dengan perawatan dari luar dan dalam.

Say NO to Acne dengan rutin konsumsi Youvit AcNO yang diformulasikan khusus untuk melawan jerawat dari dalam dengan kandungan vitamin A (Retinol) dan Vitamin D yang membantu meredakan kemerahan dan inflamasi pada jerawat ringan hingga sedang, serta Aloe Vera dan Vitamin C menenangkan inflamasi yang disebabkan oleh jerawat. Antioksidan dari Vitamin E dan ekstrak mulberry yang ada di dalamnya dapat mengurangi hiperpigmentasi atau bekas yang ditinggalkan jerawat. Selain itu, Youvit AcNO juga mengatasi produksi minyak yang berlebih di wajahmu penyebab pori-pori tersumbat yang bisa tumbuh jadi jerawat. Niacinamide (Vitamin B3) dan Zinc yang ada di dalam AcNO membantu stabilisasi produksi sebum sehingga minyak di wajah dapat dihindari.


Konsumsi 1 gummy setiap hari selama minimal 30 hari untuk merasakan khasiatnya pada kulit wajahmu!