Penting! Siap-siap New Normal, Ini 5 Cara Tepat Pakai Masker Kain Tiap Hari

Sebelum kembali ke rutinitas dan menjalani era “New Normal”, ada beberapa hal yang perlu disiapkan agar tetap bisa menurunkan risiko tertular virus corona. Salah satu protokol wajib kesehatan selain menjaga jarak sosial dan rajin mencuci tangan, tentunya rutin menggunakan masker saat keluar rumah. Menggunakan masker setiap hari ini perlu dilatih agar dapat menjadi kebiasaan baru dan semua masyarakat bisa disiplin menerapkannya.

 

Baca juga: Cegah Corona, Ini Cara Cuci Tangan Yang Baik Dan Benar 

 

Selain diwajibkan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) untuk menggunakan masker saat keluar rumah, ternyata penggunaan masker kain juga ada caranya yang tepat agar tetap efektif mencegah penularan virus, lho! Begini 5 cara tepat untuk memakai masker kain tiap hari:

 

  1. Persiapan sebelum mengenakan masker

    Bersihkan tangan terlebih dahulu dengan sabun dan air mengalir sebelum memasang masker kain.

  2. Pemasangan masker


    Tutupi bagian mulut dan hidung, dan pastikan tidak ada celah antara wajah dan masker kain yang dikenakan.


  3. Hindari menyentuh masker pada saat menggunakannya

    Jika terlanjur menyentuh bagian dalam masker kain, maka pastikan untuk segera membersihkan tangan dengan hand sanitizer atau dengan sabun dan air yang mengalir.

  4. Rutin mengganti masker

    Ganti masker kain dengan yang baru segera setelah lembab dan jangan digunakan kembali sebelum dicuci ulang.

  5. Melepas masker

    Lepaskan masker dari belakang. Jangan menyentuh bagian depan masker, namun yang dipegang adalah bagian tali atau earloop masker. Segera buang ke tempat sampah jika yang digunakan masker sekali pakai atau jika masker kain maka diletakkan di dalam tempat (plastik) untuk nanti dicuci setelah masker dilepas. Bersihkan tangan dengan sabun dan air mengalir.

 

Berikut beberapa fakta penting yang harus kamu tahu tentang penggunaan masker kain, menurut Nutrition Expert YOUVIT gummy multivitamin Puteri Aisyaffa S. Gz:

  • Lama penggunaan 1 masker kain yang dianjurkan: 4 jam dalam 1 hari
  • Setelah penggunaan masker kain sebaiknya langsung dicuci
  • Jika diharuskan berada di luar rumah lebih dari 4 jam, maka disarankan untuk menyediakan lebih dari 1 masker kain
  • Masker yang sudah digunakan 1 kali selama 4 jam harus langsung disimpan untuk dicuci nantinya dan mengganti ke masker kedua untuk digunakan selama 4 jam kemudian

Comments (0)

Leave a comment