Tanya Ahli Gizi - Produk YOUVIT Omega-3 Adults

Omega-3 itu apa sih? Sering banget kan mendengar bahan makanan dan suplemen yang mengandung Omega-3? Kandungan Omega-3 yang identik dengan minyak ikan ini dipercaya menjadi sumber yang membantu melawan gangguan kesehatan, seperti penyakit jantung, mencegah demensia, serta berperan penting dalam perkembangan janin, lho!

 

6 Manfaat Omega 3 untuk Anak [Beserta Sumbernya!]

 

Berbagai manfaat dari kandungan Omega-3 ini bikin YOUVIT juga mengeluarkan YOUVIT Omega-3 Adults.

 

Simak yuk, penjelasan Nutrition Expert YOUVIT gummy multivitamin mengenai YOUVIT Omega-3 Adults: “Pelengkap Omega untuk Individu Aktif”!

 

 

 

1. Q: Kandungan apa saja yang terdapat di dalam produk YOUVIT Omega-3 Adults?

A:

Vitamin A, B-Kompleks (B3, B5, B6, B7, B9, B12), Vitamin C, Vitamin D, Vitamin E, selenium, Iodium.

 

2. Q: Mengapa orang dewasa penting untuk mengonsumsi vitamin ini setiap hari?

A:

Menurut penelitian dari Department of Community Nutrition, Faculty of Human Ecology, defisiensi vitamin pada orang Indonesia terjadi di usia 19 – 49 tahun (58,000 dewasa) dan biasanya kekurangan vitamin C, vitamin A, B-kompleks, kalsium, zat besi. Defisiensi vitamin ini dapat menyebabkan penyakit non-communicable disease seperti, osteoporosis, diabetes, stroke, serangan jantung, dan kanker di usia lanjut.

 

Apalagi, menurut data yang dirilis oleh UNICEF (2014), pola makan orang Indonesia tinggi gula dan lemak dan kurang buah dan sayur dan makanan yang bernutrisi. Hal ini disebabkan karena kurangnya akses ke makanan sehat dan terlalu banyak mengonsumsi makanan cepat saji yang sangat praktis dan murah harganya. Itu sebabnya, YOUVIT hadir memberikan solusi bagi defisiensi vitamin yang seringkali dialami oleh orang dewasa tersebut.

 

3. Q: Apa yang membuat YOUVIT Omega-3 Adults istimewa?

A:

YOUVIT Omega-3 Adults tersedia dalam rasa jeruk yang enak dan nggak bikin eneg karena tidak amis dan berbau. Diproduksi di Australia dengan gelatin yang terbuat dari sapi. Selain itu, seluruh produk YOUVIT sudah terdaftar Di BPOM dan sudah mendapat sertifikat Halal resmi dari MUI Indonesia.

 

Nibble.id - Kenalan Dengan 11 Jenis Jeruk Paling Populer di Dunia

 

4. Q: YOUVIT Omega-3 Adults bisa dikonsumsi dengan produk YOUVIT apa?

A:

Mengonsumsi YOUVIT Omega-3 Adults bisa dibarengi dengan YOUVIT Multivitamin Adults. Hal ini dimaksudkan agar kesehatan tubuh orang dewasa lebih maksimal karena fungsi Omega-3 berbeda dengan YOUVIT Multivitamin Adults. Fungsi Omega-3 lebih untuk kesehatan jantung, otak, dan mata dan tidak akan overlapping dengan YOUVIT Multivitamin Adults.

 

Lalu apa hubungan Omega-3 dengan olahraga dan peradangan? Bahan makanan apa saja yang mengandung Omega-3? Apa sih manfaat lebih lanjut Omega-3 untuk kesehatan?

 

Simak video pembahasan dari Nutrition Expert YOUVIT Rachel Olsen dan Putri Aisyaffa akan menjawab berbagai pertanyaan seputar Omega-3 dan fungsi Omega-3 bagi tubuh kita, terutama untuk kesehatan!

 

 

Punya banyak pertanyaan lainnya seputar Omega-3? Tanya sekarang di kolom Tanya Ahli Gizi, yuk (klik linknya)! 

Comments (0)

Leave a comment