Wajib Ditiru, Ini 5 Gaya Hidup yang Bikin Umur Panjang

Siapa yang tak mau mengadopsi gaya hidup yang bikin umur panjang? Apalagi kita tahu bahwa menjadi tua adalah sesuatu yang mutlak akan terjadi. Setidaknya, kita dapat memiliki umur yang lebih panjang dengan menerapkan gaya hidup yang berkualitas.


Tidak pernah terlambat bagi orang-orang untuk membuat perubahan gaya hidup yang lebih positif. Bahkan bagi mereka yang berusia 70 tahun atau lebih, mengikuti gaya hidup sehat seperti mengonsumsi makanan yang sehat dan aktif secara fisik dapat memperpanjang umur, lho!


Catat, Ini Gaya Hidup yang Bikin Umur Panjang
Nah, berikut adalah beberapa kebiasaan dalam gaya hidup yang bikin umur panjang, yang bisa kita terapkan sehari-hari.


  1. Diet yang sehat
    Mengikuti diet sehat dapat menambah sepuluh tahun hidup kita. Penting untuk meningkatkan harapan hidup bebas penyakit dan memperpanjang rentang kesehatan. Konsumsilah makanan sehat dengan gizi seimbang, termasuk buah dan sayuran segar, kacang-kacangan, serta biji-bijian yang kaya akan nutrisi dan senyawa antioksidan. Hindarilah makanan yang mengandung pewarna, pengawet, lemak jenuh, dan garam tinggi.

    Imbangi asupan nutrisi harian kita dengan rutin mengonsumsi suplemen. #AlamiHebatnya YOUVIT dengan multivitamin Lengkap (Gak Kurang) karena mengandung 10 vitamin; yaitu Vitamin A, B3, B5, B6, B7, B9, B12, C, D3, E dan 3 mineral; yaitu Selenium, Iodium dan Zinc; Alami (Gak Kimawi) dari sari buah asli 5 super berries (strawberry, goji berry, cranberry, raspberry, blueberry) tanpa pemanis, pewarna, dan perasa buatan. Semuanya bisa didapatkan dalam 1 gummy setiap hari dengan nutrisi seimbang (Gak Bimbang) dalam dosis tepat, sehingga aman dikonsumsi setiap hari untuk mendukung kesehatan jangka panjang.

Selain itu YOUVIT hadir dalam kemasan satuan, membuatnya jadi praktis, higienis, mudah untuk dibawa ke mana saja, dan pastinya nggak malu-maluin karena packagingnya yang menarik dan eksklusif. Terbuat dari gummy membuatnya jadi mudah untuk dikonsumsi, karena tinggal dikunyah dan tidak butuh air untuk menelannya. YOUVIT pun aman untuk lambung karena tidak membuat asam lambung naik.


Yuk, konsumsi #1gummysetiaphari agar kamu selalu sehat! 

  1. Aktivitas fisik secara rutin
    Tetap aktif sepanjang hari sangat berkaitan dengan hidup yang lebih lama dan lebih sehat. Lakukan aktivitas fisik secara rutin, seperti berjalan kaki, bersepeda, atau berolahraga, setidaknya 30 menit per hari. Aktivitas fisik tingkat rendah dapat meningkatkan harapan hidup sekitar 2 tahun, sedangkan aktivitas tingkat tinggi dapat meningkatkan hidup 4 tahun atau lebih. Hindari gaya hidup yang kurang aktif dan menghabiskan waktu terlalu lama dalam posisi duduk.

  2. Tidak merokok
    Tidak merokok atau berhenti merokok dapat menambah tahun hidup kita. Berhenti merokok akan mengurangi risiko berbagai penyakit paru-paru dan meningkatkan kualitas hidup. Semakin cepat berhenti merokok, semakin sedikit penyakit paru-paru yang akan dialami.

  3. Minum alkohol dengan bijak
    Konsumsi minuman beralkohol yang berlebihan dapat berdampak buruk pada kesehatan. Batasi konsumsi minuman beralkohol dan pastikan untuk mengonsumsinya dengan bijak. Minumlah dengan takaran yang direkomendasikan dan hindari kebiasaan minum berlebihan.

  4. Hindari stres
    Stres yang berkepanjangan dapat berdampak negatif pada kesehatan dan umur panjang. Temukan cara untuk mengelola stres, seperti bermeditasi, berolahraga, atau melibatkan diri dalam kegiatan yang menyenangkan. Jaga keseimbangan antara pekerjaan dan waktu bersantai.